Soal Puisi (2) |
Soal Puisi (2)
Pilihlah jawaban yang tepat pada soal-soal di bawah ini!
1. Bacalah puisi berikut!
GuruKaulah yang membimbing kami di sekolah
Dengan ilmu kau berikan kepada kami
Tak kenal lelah dan tak akan menyerahKau bagai orang tua kami di sekolah {alertInfo}
Tema puisi tersebut adalah ...
A. ketulusan seorang anakB. pengorbanan orang tua
C. pengabdian seorang guru
2. Bacalah kutipan puisi berikut!
Setelah perang memberi kita
Puing demi puing kepapaan dan air mata
Daftar jenazah yang sentiasa bertambah
Hutang dalam ratusan jam kerja
Timbullah kini kesabaran dan kekuatan
Memikul berat beban nestapa
Seorang tiada hingganya
(Taufi k Ismail 1965) {alertInfo}
Tema puisi tersebut adalah ...
A. Perang menumbuhkan dendam.B. Kedamaian tumbuh setelah perang.
C. Perang menimbulkan hutang.
3. Perhatikan puisi berikut!
Untuk Presiden Baru
Segala prosesi sudah berlalu
Di pundakmu kini terpikul amanah
Jutaan tangan memohon menengadah
Merajut asa dengan hati penuh gelisah
Harapkan masa depan kian cerah
Kami tak lagi butuh janji
Tak juga butuh panji-panji
Bukalah segala jurus-jurus sakti
Mantapkan rencana tampakkan bukti
Moga bahagia tak lagi sekedar mimpi
Dan derita lama kian hari kian terobati {alertInfo}
Tema yang tepat untuk puisi tersebut adalah ...
A. presiden baruB. harapan perubahan
C. tuntutan bukti janji
4. Bacalah kutipan puisi berikut!
Semut itu
Begitu kecil tubuhmu
Berangkat bertaut pijak
Gotong royong dalam ketangguhan
Benda sebesar gunung pun kan terangkat
Hidupmu ajarkan kebersamaan
Saling gandeng tangan
Tuk semua urusan
Tema puisi tersebut adalah ...
A. Semangat rakyatB. Keadilan bersama
C. Keberanian berbuat
5. Bacalah puisi berikut!
Suasana indah hati bergairah (1)
Dewi malam bersinar terang (2)
Bintang-bintang bertaburan (3)
Sungguh besar keagungan Illahi (4)
Imaji atau citraan perasaan pada puisi tersebut terdapat pada larik ke ...
A. (1) dan (4)B. (2) dan (3)
C. (2) dan (4)
6. Bacalah puisi berikut!
Hutan yang dulu rimbun
Kini tinggal tonggak
Lambang angkuh dan congkak
Burung tak lagi bersiul
Embun tak lagi bergantung
Di ujung daun
Ranting menusuk matahari
Imaji atau citraan pada bait pertama adalah ...
A. PerasaanB. Pendengaran
C. Penglihatan
7. Bacalah puisi berikut!
Capung yang gelisah
Srigunting menukik resah
Di pohon-pohon kecil di bawah
Di atas tanggul sejarah
Di luar sungguh mengalir
Dalam garis-garis
Imaji atau citraan puisi tersebut adalah ...
A. PenglihatanB. Pendengaran
C. Perasaan
8. Bacalah puisi berikut!
Bunda kasihmu
Tiada tara padaku
Kau bimbing aku
Kau rawat diriku
Dengan penuh sabar,
Bunda [ ... ]
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah ...
A. Kasihmu tanpa pamrihB. Tiada kata jenuh darimu
C. Kasihmu sepanjang jalan
9. Bacalah kutipan puisi berikut!
Ada podang pulang ke sarang
[ ... ]
Pulang ya pulang, hai petualang!
Anakku datang anakku pulang
Kembali kucium, kembali kusayang
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah ...
A. Kicaunya panjang berulang-ulangB. Kicaunya terdengar merdu
C. Bernyanyi merdu berdendang riang
10. Bacalah kutipan puisi berikut!
Angin Hutan Cemara
Angin hutan cemara
[ ... ]
Buru-buru bangkit
Menyongsong petani
Yang bergegas naik
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah ...
A. Ditegur mentari pagiB. Berjalan pelan-pelan
C. Kembali pulang ke rumah
11. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Berkenalan dengan sepi
[ ... ]
Jalanan berderu tak berhenti
Lewat nasib menatapnya
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi kutipan puisi tersebut adalah ...
A. Pada malam aku terkenangB. Dalam gelap malam gulita
C. Sepi yang diam seribu bahasa
12. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Gemercik air sungai (1)
Begitu beningnya (2)
Bagaikan zamrud khatulistiwa (3)
Itulah alam desaku yang permai (4)
Larik bermajas pada kutipan puisi tersebut adalah pada larik ...
A. (1)B. (2)
C. (3)
13. Bacalah kutipan puisi berikut!
Bertudung langit selalu biru
Tempat cahaya selalu benderang
Tempat udara selalu bersih
Tempat angin selalu nikmat
[ ... ]
Larik bermajas untuk melengkapi bagian rumpang puisi tersebut adalah ...
A. Tempat menari si burung camarB. Di tempat sepi, di mana hanya
C. Di sana kuingin berkubur
14. Bacalah puisi berikut!
Lihatlah langit sebelah barat
Lautan warna dibuat teja
Berkilau-kilau di darat
[ ... ]
Makin lama muram cahaya
Awan kelabu perlahan melayang
Melayang, melayang entah ke mana
Laksana mimpi ia menghilang
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah ...
A. Ke langit yang biruB. Ke cakrawala ditemani mega
C. Ke langit yang hitam pekat
15. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Tuhan, pelankanlah malam tiba
Agar kami berdua tak kehilangan arah
Jalan yang kami tempuh masih jauh
Tuhan, sisihkanlah mendung itu
Jika gerimis, sakit ibuku kambuh
Jalan yang kami tempuh masih jauh
Tuhan berikanlah kekuatan
Untuk menempuh hidup ini
Kami tahu derita hari ini
Adalah bahagia esok hari
Penggalan puisi tersebut melukiskan suasana ....
A. tenteram dan damaiB. sedih dan iba
C. riang dan nyaman
16. Bacalah puisi berikut!
DI CERLANG MATAMU
Di cerlang matamu
Kulihat pagi bangkit berseri
Mencairkan kembali hidupku yang beku
Wahai, merdunya burung berkicau
Meloncat-loncat dari dahan ke dahan
Bernyanyi sorak-sorai dalam hatiku.
(Rachmat Djoko Pradopo)
Puisi di atas termasuk ke dalam...
A. elegiB. ode
C. serenada
17. Bacalah puisi berikut!
TERATAI
Kepada: Ki Hajar Dewantara
Dalam kebun di tanah airku
Tumbuh sekuntum bunga teratai
Tersembunyi kembang indah permai
Tidak terlihat orang yang lalu.
Akarnya tumbuh di hati dunia
Daun bersemi laksmi mengarang
Biarpun dia diabaikan orang
Seroja kembang gemilang mulia.
Teruslah, o, teratai bahagia
Bersemi di kebuh tanah Indonesia
Biarkan sedikit penjaga taman
Biarpun engkau tidak dilihat
Biarpun engkau tidak diminat
Engkau turut menjaga jaman.
(Sanusi Pane, 1957).
Puisi di atas termasuk ke dalam...
A. elegiB. ode
C. serenada
18. Bacalah puisi berikut!
Bungaku Bersemi Kembali
Bungaku kini bersemi kembali
setelah seminggu terkurung di lembah sunyi
kini bertunas lagi
daunnya yang dulu menguning dan...
rantingnya yang dulu kering
kini segar kembali
Diksi yang tepat untuk melengkapi larik puisi tersebut adalah.......
A. berjatuhanB. bermunculan
C. berguguran
19. Perhatikan puisi di bawah ini!
Bunga di tepi jalan
Menarapung debu kendaraan
Tumbuh di luar karang
Mati tidak berdekap
Tema kutipan puisi tersebut adalah ...
A. KesengsaraanB. Keharuan
C. Kesenangan
20. Perhatikan puisi berikut!
Cintaku Jauh Di Pulau (Chairil Anwar)
Amboi! Jalan sudah bertahun kutempuh !
Perahu yang bersama ‘kan merapuh!
mengapa ajal mememanggil dulu
sebelum sempat berpeluk dengan cintaku
Suasana dalam puisi tersebut adalah....
A. sedihB. marah
C. gembira
21. Perhatikan penggalan puisi berikut!
tak ada yang lebih tabah
dari hujan bulan juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu
tak ada yang lebih bijak
dari hujan bulan juni
dihapusnya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu
........................
Makna konotasi kata “hujan” pada penggalan puisi di atas adalah....
A. air yang turun dari langitB. air yang jatuh ke bumi
C. perbuatan baik
22. Bacalah penggalan puisi di bawah ini!
Gadis Peminta-Minta
Setiap kita bertemu, gadis kecil berkaleng kecil
Senyummu terlalu kekal untuk kenal duka
Tengadah padaku, pada bulan merah jambu
Tapi kotaku jadi hilang, tanpa jiwa
......................
Kata-kata gadis kecil berkaleng kecil bermakna ...
A. Gadis kecil yang membawa kaleng yang berukuran kecilB. Seorang gadis yang memegang mainan kaleng
C. Seorang perempuan yang masih anak-anak yang mengalami Kesengsaraan
23. Perhatikan penggalan puisi berikut!
Serenada Hijau
Kupacu kudaku
Kupacu kudaku menujumu
Bila bulan menegur salam
dan syahdu malam
bergantung di dahan-dahan.
........................
“Bila bulan menegur salam” pada puisi di atas merupakan majas ....
A. simileB. personifikasi
C. metafora
24. Perhatikan puisi berikut!
Sepahit kopi yang pernah ku rasakan
Jauh lebih pahit ketika kau memutuskan untuk pergi
Meninggalkan segala mimpi-mimpi kita
Di mana pekatnya masih melekat dalam hati
Imaji yang tergambar dalam puisi tersebut adalah...
A. Pendengaran (auditori)B. Penglihatan (visual)
C. Perabaan (taktil)
25. Perhatikan puisi berikut!
Suara itu makin merdu
Membuai jiwa yang resah
Mendentingkan nada syahdu
Imaji yang tergambar dalam puisi tersebut adalah...
A. Pendengaran (auditori)B. Penglihatan (visual)
C. Perabaan (taktil)
26. Perhatikan puisi berikut!
Pohon-pohon cemara di kaki gunung
pohon-pohon cemara
Menyerbu kampung-kampung
bulan di atasnya
menceburkan dirinya ke kolam
membasuh luka-lukanya
Imaji yang tergambar dalam puisi tersebut adalah...
A. Pendengaran (auditori)B. Penglihatan (visual)
C. Perabaan (taktil)
27. Contoh majas metafora di bawah ini adalah ....
A. Suara itu menggema ke angkasa rayaB. Bulan purnama tersenyum menyambut malam
C. Mampukan kau meraihnya, mampukah kita meraihnya
Bacalah puisi di bawah ini, kemudian jawab nomor 28 dan 29!
Senja di Pelabuhan Kecil (Chairil Anwar)
Ini kali tidak ada yang mencari cinta
di antara gudang, rumah tua, pada cerita
tiang serta temali, kapal, perahu, tiada berlaut
menghembus diri dalam mempercaya mau berpaut.
gerimis mempercepat kelam. Ada juga kelepak elang
menyinggung muram, desir hari-hari berenang
menemu bujuk pangkal akanan. Tidak bergerak
dan kini tanah , hilang ombak
Tiada lagi. Aku sendiri berjalan
menyisir semenanjung, masih pengap harap
sekali tiba di ujung dan sekalian selamat jalan
dari pantai keempat, sedu penghabisan bisa terdekap.
28. Suasana yang tergambar pada puisi tersebut adalah ....
A. sepiB. gaduh
C. damai
29. Perasaan yang dialami oleh penyair pada puisi tersebut adalah ...
A. gembiraB. menyesal
C. sedih
30. Perhatikan puisi berikut!
Pagi di Central Park, ada serimbun semak
sedang berbunga, Berembun dan merekah
Di dekatnya, di bangku taman, duduk tertidur
seorang gelandangan, merengkuh tubuh ringkih sendiri.
Imaji yang tergambar pada puisi tersebut adalah...
A. Pendengaran (auditori)B. Penglihatan (visual)
C. Perabaan (taktil)
31. Bacalah puisi berikut!
Pagiku hilang sudah melayang
Hari mudaku sudah pergi
Kini petang datang membayang
Batang usiaku sudah tinggi
Aku lalai di pagi hari
Beta lengah di masa muda
Kini hidup meracun hati
Miskin ilmu, miskin harta
Ah apa guna kusesalkan
Menyesal tua tiada berguna
Hanya menambah luka sukma
Nada yang terdapat dalam puisi tersebut adalah. Seperti berikut kecuali...
A. puasB. sedih
C. kecewa
32. Puisi yang berisi cerita tentang orang-orang perkasa ataupun tokoh pujaan di sebut ....
A. baladaB. romansa
C. elegi
33. Puisi yang mengungkapkan perasaan duka di sebut ....
A. baladaB. satir
C. elegi
34. Bacalah puisi berikut!
Peristiwa Pagi Tadi (Sapardi Djoko Damono)
P agi tadi seorang sopir oplet bercerita kepada tukang warung tentang lelaki yang
dilanggar motor waktu menyeberang.
Siang tadi pesuruh kantor bercerita kepada tukang warung tentang sahabatmu
yang terlanggar motor waktu menyeberang, membentur aspal, lalu beramai-ramai
diangkat ke depi jalan
...................................
Puisi di atas termasuk jenis puisi ....
A. naratifB. deskriptif
C. lirik
35. Bacalah puisi berikut!
Perempuan-perempuan yang membawa bakul di pagi buta, dari manakah mereka
ke stasiun kereta mereka datang dari bukit-bukit desa
sebelum peluit kereta pagi terjaga
sebelum hari bermula dalam pesta kerja
Perempuan-perempuan yang membawa bakul dalam kereta, kemanakah mereka
di atas roda-roda baja mereka berkendara
mereka berlomba dengan surya menuju gerbang kota
merebut hidup di pasar-pasar kota
Perempuan-perempuan perkasa yang membawa bakul di pagi buta, siapakah mereka
mereka ialah ibu-ibu berhati baja, perempuan-perempuan perkasa
akar-akar yang melata dari tanah perbukitan turun ke kota
mereka : cinta kasih yang bergerak menghidupi desa demi desa
Kesimpulan yang tepat untuk puisi tersebut adalah...
A. Banyak perempuan desa banyak berjualan di pasar-pasar kotaB. Kereta mengantar para perempuan desa berjualan di pasar kota
C. Kegigihan para perempuan desa mencari nafkah untuk keluarganya
36. Perhatikan puisi berikut!
Ada Tilgram Tiba Senja
Ada podang pulang ke sarang
Tembangnya panjang berulang-ulang
pulang ya pulang, hai petualang!
Ketapang. Ketapang yang kembang
Berumpun di perigi tua
Anakku datang anakku pulang
Kembali kucium, kembali kuraba
Tema puisi tersebut adalah ....
A. Bunga yang berkembangB. Pulangnya anak tersayang
C. Kegembiraan seorang anak
37. Suasana yang tergambar pada puisi tersebut adalah ....
A. gembiraC. sedih
B. bangga
38. Perhatikan kutipan puisi berikut!
AWAN
Bersusun bersorak tahtamu di angkasa
Lukisan abstrak mempesona
Di kanvas yang terbentang sepanjang pandang
Warnamu sapuan kuas
Yang Maha Sempurna
Beiriring berbaris digiring sinar matahari.
[ ... ]
Mengantarmu ke segala penjuru
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi kutipan puisi tersebut adalah ...
A. Awan biru bergemuruhB. Angin bertiup perlahan
C. Burung terbang di angkasa
39. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Seruling di pasir tipis
Antara gundukan pohon pina
Tembang menggema di dua kaki
Burang-rang tangkuban perahu
Jamrud di pucuk-pucuk
Jamrud di air tipis menurun
Penggalan puisi tersebut melukiskan suasana
A. tenteram dan damaiB. sedih dan pilu
C. sunyi dan syahdu
40. Perhatikan puisi berikut!
Bunga di tepi jalan
Menarapung debu kendaraan
Tumbuh di luar karang
Mati tidak berdekap
Tema kutipan puisi tersebut adalah ...
A. KesenanganB. Keharuan
C. Kesengsaraan
Kunci Jawaban
1. C 11. C 21. C 31. A
2. D 12. C 22. C 32. D
3. B 13. A 23. B 33. C
4. D 14. B 24. D 34. A
5. A 15. B 25. A 35. C
6. C 16. C 26. B 36. B
7. C 17. C 27. D 37. A
8. C 18. C 28. A 38. A
9. A 19. A 29. C 39. A
10. A 20. A 30. B 40. C