Benua Asia

 
Benua Asia

{getToc} $title={Daftar Isi}

Bumi tempat kita berpijak merupakan planet yang aktif, dinamis dan hidup. Bumi mempunyai kehidupan, permukaan yang terus-menerus berubah dan juga terdiri atas daratan dan perairan. Dapat dikatakan bumi adalah planet air, sekitar 70% permukaan bumi tertutup oleh perairan, sedangkan sisanya adalah daratan. Permukaan bumi yang berupa perairan terdiri atas samudra, laut, selat, danau, rawa-rawa maupun sungai. Sementara itu 30% sisanya, permukaan bumi yang berupa daratan terdiri atas benua dan pulau. Kita hidup di atas lembaran atau lempengan benua yang telah mendingin dan terhampar. Bentuk lempengan ini bagaikan hamparan karpet yang bergerak-gerak di atas cairan bubur padat yang panas. Hamparan daratan yang luas di permukaan bumi inilah yang kita sebut sebagai benua. Wilayah bagian tengah benua bersifat kering karena tidak terpengaruh angin laut. 

Bumi terdiri atas enam daratan luas atau benua. Benua yang satu dengan yang lain umumnya dipisahkan oleh samudra. Keenam benua itu adalah Benua Asia, Afrika, Eropa, Amerika, Australia, dan Antartika. Benua terbagi menjadi banyak kawasan dan negara. 

Hanya Benua Antartika yang tidak ditinggali oleh manusia secara permanen. Benua-benua di bumi dikelilingi oleh samudra. Samudra itu adalah Samudra Pasifik, Atlantik, Hindia, dan Samudera Arktik. 

Sebagian besar benua masih saling berhubungan. Hanya Benua Australia dan Antartika yang benar-benar terpisah dari benua lain. Seluruh wilayah Benua Australia dan Antartika dikelilingi samudra. Benua Asia dan Afrika dihubungkan oleh Tanah Genting Suez. Benua Amerika Utara dan Amerika Selatan dihubungkan oleh Tanah Genting Panama. Asia dan Eropa sebenarnya satu benua yang disebut Eurasia. Kedua benua terpisah karena alasan budaya dan sejarah.

Apabila kita mengamati peta dunia, dua pertiga wilayah benua terbentang di belahan bumi utara. Seluruh benua dihuni manusia, kecuali Benua Antartika. Bentuk benua yang khas adalah salah satu ciri dari benua. Ciri benua yang lain masih banyak, antara lain seperti bentang alam, iklim, dan penduduknya. Bentang alam wilayah benua dapat berupa gunung, pegunungan, danau, sungai, dan dataran. Bagaimana karakteristik benua di bumi? Serta negara apa saja yang ada dalam wilayah benua tersebut? Kalian dapat mengetahuinya dari penjelasan berikut.

Benua Asia

1. Kondisi Fisik

Posisi geografi s Benua Asia berada pada 77°45’LU dan 26°04’BT - 169°40’BB. Batas wilayah Benua Asia yaitu :

  • Batas Utara : Samudra Arktik
  • Batas Timur : Samudra Pasifik
  • Batas Selatan : Samudra Hindia
  • Batas Barat : Benua Eropa

Asia merupakan benua terluas di dunia sekitar 43.810.582 km². Benua Asia dan Afrika dibatasi oleh tanah genting Suez. Benua Asia dan Eropa dibatasi oleh Selat Dardanillis, Laut Marmara, Selat Bosporus, Laut Hitam, Pegunungan Kaukas, Laut Kaspia, Sungai Ural, Pegunungan Ural, serta Kepulauan Novaya Zemlia. Wilayah utara Asia mencakup sebagian besar Siberia dan Asia Tengah, sedangkan sebelah baratnya adalah dataran rendah berupa stepa, tundra, dan gurun pasir. 

Dataran asia memiliki dataran tinggi (plato) yang sangat luas pada ketinggian 4.570 m yang terletak di Tibet, Tiongkok. Plato ini di kelilingi Pegunungan Himalaya, Pegunungan Karakorum, dan Pegunungan Hindukush. Gunung Everest (8.856 m) di Nepal adalah puncak tertinggi di dunia. Sedangkan Laut mati di Benua Asia pada posisi -480 m merupakan titik terdalamnya. 

Kondisi iklim di Benua Asia di bagi menjadi empat bagian yaitu: (1) iklim tropis atau iklim panas, terdapat di kawasan Asia selatan dan Asia Tenggara; (2) iklim subtropis, terdapat di sebagian besar wilayah Asia Timur; (3) ketiga iklim dingin di wilayah Siberia; (4) iklim gurun di Asia Barat (Timur Tengah) dan kawasan Asia bagian tengah (Gurun Gobi). 

2. Kondisi Penduduk 

Asia adalah benua terbesar di dunia dan terdiri atas banyak suku, bangsa, ras dan agama. Beberapa ras yang dominan di Benua Asia antara lain ras Kaukasia, Mongolia, Negro, dan Campuran kaukasia negro. Asia bagian utara seperti Rusia, Serbia, dan negara-negara pecahan Uni Soviet didominasi oleh ras Kaukasia. Wilayah Asia Timur dan Asia Tenggara didominasi oleh ras Mongolia. Sedangkan ras Melanesia terdapat di wilayah Papua, Indonesia. Dan ras campuran Kaukasia Negro terdapat di Asia Barat dan Asia Selatan.

3. Negara-Negara di Asia

Persebaran negara-negara di kawasan Asia dapat dilihat pada tabel berikut:

No Nama Negara Ibu Kota No Nama Negara Ibu Kota
Asia Timur 23 Siprus Nikosia
1 Tiongkok Beijing 24 Georgia Tbilisi
2 Hongkong Hongkong 25 Irak Baghdad
3 Makao Makao 26 Israel Jerussalem
4 Jepang Tokyo 27 Yordania Amman
5 Korea Utara Pyongyang 28 Kuwait Kuwait
6 Korea Selatan Seol 29 Lebanon Beirut
7 Mongolia Ulan Bator 30 Oman Muskat
8 Taiwan Taipei 31 Palestina Jerussalem Timur
Asia Tenggara 32 Qatar Doha
9 Brunei Darussaam Bandar Seri Begawan 33 Arab Saudi Riyadh
10 Kamboja Phnom Penh Asia Selatan dan Tengah
11 Indonesia Jakarta 34 Afghanistan Kabul
12 Laos Vientiane 35 Bangladesh Dhaka
13 Malaysia Kuala Lumpur 36 Bhutan Thimphu
14 Myanmar Yangoon 37 India New Delhi
15 Filipina Manila 38 Iran Teheran
16 Singapura Singapura 39 Kazakstan Alma Ata
17 Thailand Bangkok 40 Maladewa Male
18 Vietnam Hanoi 41 Nepal Kathmandu
19 Timor Leste Dili 42 Pakistan Islamabad
Asia Barat 43 Srilanka Kolombo
20 Armenia Yerevan 44 Tajikistan Dushanbe
21 Azerbaijan Baku 45 Turkimenistan Askhabad
22 Bahrain Manama 46 Uzbekistan Tashkent

Jepang dan Tiongkok merupakan salah satu negara besar yang ada di Asia. Jepang adalah negara kepulauan yang juga kita kenal sebagai negeri Matahari Terbit atau negeri Sakura. Luasnya hanya sekitar 377.643 km. Sebelah utara berbatasan dengan Pulau Sakhali. Batas sebelah timur adalah Samudra Pasifik yang membentang hingga menjadi batas sebelah selatan jepang bersama Laut Tiongkok Selatan. Sedangkan disebelah barat berbatasan dengan Selat Korea dan Laut Jepang. Wilayah kepulauan Jepang bergunung-gunung. Gunung-gunung api di Jepang termasuk bagian dari jalur pegunungan di wilayah Pasifik. Lalu pernahkah kalian bertanya-tanya kenapa di Jepang sering sekali terjadi gempa dan sering kali disertai tsunami? Hal ini dikarenakan posisi Jepang yang terletak di sepanjang zona Cincin Api Pasifik. Cincin Api Pasifik ini merupakan zona imajiner yang memiliki bentuk seperti sepatu kuda yang mengikuti tepi Samudera Pasifik. Di zona ini merupakan yang paling banyak terjadi gempa bumi dan gunung berapi meletus. 

Di Jepang terdapat empat musim, yaitu musim panas, gugur, dingin, dan semi. Penduduk Jepang termasuk dalam ras Mongoloid. Penduduk asli Jepang adalah suku bangsa Ainu. Perekonomian Jepang tumbuh dari kegiatan industri, pertanian, dan perikanan. Jepang adalah negara industri yang maju. 

Sementara itu, Tiongkok memiliki wilayah terluas ketiga di dunia setelah Rusia dan Kanada. Perkembangan industri Tiongkok sangatlah pesat. Seperti yang kita tahu bahwa banyak sekali barang-barang yang dihasilkan oleh industri Tiongkok terkenal murah harganya, bahkan di negara kita. Luas wilayah Tiongkok adalah 9.596.961 km² dengan batas sebelah utara adalah negara Siberia (Republik Rusia) dan Mongolia. Sebelah timur berbatasan dengan Laut Tiongkok Timur, Laut Kuning, dan Korea Utara. Sebelah selatan dengan Laut Tiongkok Selatan, Vietnam, Laos, Myanmar, India, Nepal, dan Bhutan, serta sebelah barat dengan Laut Tiongkok, Bhutan, Kashmir, Tajikistan, Kirgistan, dan Kazakhstan. 

Sebagian besar wilayah Tiongkok adalah pegunungan, dataran tinggi, dan gurun pasir. Dataran rendahnya relatif sempit. Daerah di bagian timur dan timur laut wilayah Tiongkok sangat subur. Daerah ini dialiri banyak sungai, seperti Sungai Huang Ho, Chang Jiang (Yang Tse), dan Xinjiang. Wilayah Tiongkok beriklim sedang memiliki musim panas, gugur, dingin, dan semi. Penduduk Tiongkok adalah bangsa Mongoloid dan suku bangsa Han, Mongol, Tibet, Kazakh, dan Uighur. Tiongkok termasuk negara agraris. Penduduk Tiongkok banyak bekerja di bidang pertanian, peternakan, pertambangan, industri, dan perdagangan.

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post