Pengaruh Ketergantungan Antar Ruang Terhadap Pekerjaan

 
Pengaruh Ketergantungan Antar Ruang Terhadap Pekerjaan

Pengaruh Ketergantungan Antar Ruang Terhadap Pekerjaan

Dalam setiap kehidupan seorang manusia, pekerjaan merupakan salah satu hal mendasar yang seharusnya mampu dipenuhi oleh setiap orang. Tujuan dari bekerja pada dasarnya adalah agar setiap orang dapat memenuhi kebutuhan mendasarnya. Akan tetapi, akhir-akhir ini terlihat bahwa pekerjaan menjadi sebuah masalah dan tantangan yang cukup penting baik bagi setiap orang maupun pemerintah. Permasalahan tersebut antara lain ketersediaan lapangan pekerjaan yang masih kurang, semakin tingginya angka pengangguran, masih rendahnya upah yang diberikan, hingga tingkat kesejahteraan para pekerja yang belum dijamin dengan baik oleh para penyedia kerja.

Dengan adanya konsep ketergantungan antarruang dalam bidang pekerjaan ini tentunya berbagai permasalahan yang ada dalam bidang pekerjaan perlahan-lahan akan bisa diatasi. Salah satu contoh adanya pengaruh konsep ketergantungan antar ruang dalam bidang pekerjaan adalah Tenaga Kerja Indonesia (TKI). TKI yang bekerja di luar negeri merupakan contoh nyata dari konsep ketergantungan antar ruang dalam bidang pekerjaan karena mereka dapat memilih pekerjaan yang menurut mereka dapat menjamin kehidupan mereka. Contoh lain adalah diadakannya bursa kerja. Bursa kerja ini akan mampu menyerap para pekerja dari berbagai daerah dan tentunya dapat mengurangi angka pengangguran.

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post