Soal Perubahan Sosial

 
Soal Perubahan Sosial

Soal Perubahan Sosial

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang tepat!

1. Perubahan situasi dalam masyarakat sebagai akibat dari adanya ketidaksesuaian unsur-unsur di dalamnya adalah pengertian perubahan sosial yang dikemukakan oleh ....

a. Selo Soemardjan             c. Max Weber

b. J.P Gillin                         d. Kingsley Davis


2. Perubahan sosial yang terjadi secara bertahap dengan waktu yang relatif lama disebut ....

a. Revolusi                         c. Regress

b. Evolusi                           d. Progress


3. Berikut ini yang merupakan contoh perubahan sosial kecil adalah ....

a. Perubahan gaya berpakaian

b. Pembuatan jalan tol

c. Munculnya revolusi industri

d. perubahan akibat bencana alam


4. Perhatikan pernyataan berikut:

(1) Adanya pembangunan jalan tol untuk memperlancar jalur transportasi

(2) Adanya PHK membuat banyak pengangguran

(3) Pemerintah memperluas jaringan listrik sampai ke pelosok desa

(4) Bencana alam membuat penduduk harus mengungsi

Yang termasuk dalam perubahan yang dikehendaki adalah nomor....

a. (1) dan (2)                 c. (2) dan (3)

b. (1) dan (4)                 d. (1) dan (3)


5. Perubahan sosial diartikan sebagai progress apabila mendatangkan ...

a. Kemunduran dalam masyarakat

b. Kemajuan bagi masyarakat luas

c. Kerugian pada masyarakat

d. Kekacauan dalam masyarakat


6. Perhatikan pernyataan berikut:

(1) Sikap masyarakat yang tradisional

(2) Kurangnya hubungan dengan masyarakat lain

(3) Sistem pendidikan yang maju

(4) Adanya keinginan untuk maju

Yang termasuk hambatan dalam perubahan sosial adalah nomor ....

a. (1) dan (2)                 c. (2) dan (3)

b. (1) dan (4)                 d. (1) dan (3)


7. Berikut ini dampak negatif perubahan sosial, kecuali ...

a. Pola hidup konsumtif                             c. Adanya kemajuan teknologi

b. Munculnya sikap individualisme           d. Kesenjangan sosial


8. Salah satu penghambat perubahan sosial adalah sikap tradisional (kolot) yang biasanya dilakukan oleh kalangan ....

a. Generasi muda                             c. Semua kalangan

b. Generasi milenial                         d. Generasi tua


9. Perpaduan antara dua kebudayaan yang berbeda dan secara berangsur-angsur berkembang sehingga memunculkan kebudayaan baru disebut ....

a. Asimilasi                         c. Hedonisme

b. Akulturasi                       d. Westernisasi


10. Salah satu contoh perubahan sosial regress adalah ....

a. Pembangunan jalan raya untuk memudahkan transportasi

b. Penyalahgunaan obat terlarang

c. Revolusi industri

d. Perubahan gaya rambut


B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!

1. Jelaskan pengertian akulturasi!

2. Sebutkan 2 faktor pendorong dan penghambat perubahan sosial!

3. Sebutkan 2 dampak positif dan negatif perubahan sosial!

4. Mengapa adanya sikap masyarakat yang tradisional dapat menghambat perubahan sosial?

5. Sebutkan contoh perubahan sosial kecil yang ada di sekitar Anda!


Kunci Jawaban

A. Pilihan Ganda

1. C 

Pembahasan: Menurut buku Sociological Writings, perubahan sosial budaya menurut Max Weber adalah perubahan situasi dalam masyarakat sebagai akibat dari adanya ketidaksesuaian unsur-unsur di dalamnya.

2. B

Pembahasan: Evolusi adalah perubahan yang terjadi secara bertahap dan dalam waktu yang relatif lama

3. A

Pembahasan: Perubahan sosial kecil adalah perubahan sosial yang tidak memberikan dampak bagi masyarakat luas. Seperti perubahan gaya rambut, gaya berpakaian dan sebagainya

4. D

Pembahasan: Perubahan yang dikehendaki adalah perubahan yang dilakukan dengan perencanaan. Contohnya adalah pembangunan jalan raya, jalan tol, perluasan jaringan listrik, dan sebagainya

5. B

Pembahasan: Perubahan sosial progress adalah perubahan sosial yang menciptakan kemajuan bagi masyarakatnya

6. A

Pembahasan: Hambatan dalam perubahan sosial:

  • Ilmu pengetahuan yang terhambat
  • Sikap tertutup dan berprasangka terhadap hal baru
  • Adanya adat atau kebiasaan
  • Sikap masyarakat yang tradisional
  • Perkembangan ilmu pengetahuan yang terhambat
  • Kurangnya hubungan dengan masyarakat lain

7. C

Pembahasan: dampak negatif perubahan sosial budaya:

  • Munculnya perilaku hidup konsumtif
  • Munculnya sikap individualis
  • Semakin maraknya kenakalan remaja, seperti pergaulan bebas dan narkoba
  • Terjadinya kesenjangan sosial 
  • Terjadi kerusakan lingkungan akibat eksploitasi oleh manusia
  • Adanya perubahan gaya hidup
  • Eksistensi adat yang berkurang

8. D

Pembahasan : Sikap tradisional (kolot) dalam salah satu faktor penghambat perubahan sosial budaya biasanya ditunjukkan oleh generasi tua

9. A

Pembahasan : Asimilasi adalah perpaduan antara dua kebudayaan yang berbeda dan berangsur-angsur berkembang dan memunculkan kebudayaan baru

10. B

Pembahasan : Perubahan regress adalah perubahan yang membuat kemunduran. Salah satu contohnya adalah penyalahgunaan obat-obatan terlarang oleh generasi muda


B. Uraian 

1. Akulturasi adalah perpaduan antara dua kebudayaan yang saling mempengaruhi tanpa menghilangkan identitas asli kebudayaan lama.

2. Faktor penghambat:

  • Sikap masyarakat yang tradisional
  • Kurangnya hubungan dengan masyarakat lain
  • Adanya adat atau kebiasaan

Faktor pendorong:

  • Kemajuan pendidikan formal
  • Sistem terbuka masyarakat
  • Orientasi masa depan

3. Dampak positif:

  • Kemajuan teknologi
  • Pola pikir yang lebih maju

Dampak negatif:

  • Munculnya perilaku hidup konsumtif
  • Munculnya sikap individualis

4. Dengan adanya sikap masyarakat yang tradisional akan menimbulkan sulitnya suatu masyarakat untuk maju. Karena terlalu mengagung-agungkan tradisi warisan leluhur

5. Perubahan kecil :

  • Perubahan gaya rambut
  • Perubahan gaya berpakaian

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post