Soal Tentang Benua

 
Soal Tentang Benua

Soal Tentang Benua

A. Pilihlah Jawaban yang Paling Tepat dengan Memberi Tanda (X) A, B, C dan D!

1. Pada awalnya, bumi terdiri atas satu benua maha luas yang dinamakan ...

a. Tetis             c. Laurasia

b. Pangea         d. Gondwana


2. Benua yang seluruh wilayahnya terdapat diwilayah bumi bagian selatan adalah ...

a. Eropa             c. Australia

b. Afrika            d. Asia


3. Benua yang penduduknya didominasi oleh ras negroid adalah ....

a. Afrika             c. Amerika

b. Eropa             d. Asia


4. Penduduk asli benua australia hampir mirip dengan penduduk papua, yang dikenal dengan sebutan ....

a. Alborigional             c. Albiorigion

b. Alabnian                  d. Aborigin


5. Menurut letak astronomisnya, Amerika serikat dan kanada termasuk kawasan di ...

a. Amerika Utara             c. Amerika Latin

b. Amerika Barat             d. Anglo Amerika


6. Secara astronomis Benua Asia terletak pada ....

a. 11° LU – 77° LU dan 62° BT – 169 °BT

b. 77°45’LU dan 26°04’BT - 169°40’BB

c. 9°LS -37° LU dan 17° BB – 51° BT

d. 9 °LS – 45° LS dan 113° BT – 154° BT


7. Alfred W Gener, seorang ahli meteorologi, geofisika, pada tahun 1915 mengemukakan teori tentang hanyutan benua. Beliau berasal dari ...

a. Jerman             c. Spanyol

b. Inggris             d. Amerika


8. Benua di bumi ada yang tidak berpenghuni karena tertutup oleh es, yaitu benua ...

a. Atlantik             c. Asia

b. Antartika            d. Artik


9. Benua dengan luas wilayah terkecil, namun satu negara yang terluas di dunia ialah ...

a. Antartika             c. Eropa

b. Australia             d. Afrika


10. Nama ibu kota negara Tazmania adalah ...

a. Sydney                 c. Melbowrn

b. Darwin                 d. Hobart


B. Jawablah Soal Uraian Ini dengan Benar!

1. Sebutkan batas-batas Benua Asia! 

2. Ada berapa ras penduduk di Benua Eropa? Sebutkan dan jelaskan ciri-cirinya! 

3. Sebutkan kota-kota penting yang ada di wilayah Mesir dan Afrika Selatan! 

4. Sebutkan 3 ciri khas Benua Antartika! 

5. Berdasarkan teori Alfred Wagener, pada mulanya benua hanya ada satu yang disebut Pangea. Kemudian Pangea terpecah menjadi benua Laurasia dan Benua Gondwana. Sebutkan pecahan-pecahan Benua Gondwana!


Kunci Jawaban

A. Pilihan Ganda

1. Kunci B

Tidak ada arti khusus untuk jawaban Tetis. Sedangkan Laurasia adalah pecahan benua Pangea sebelah utara dan Gondwana adalah pecahan benua Pangea di sebelah selatan.

2. Kunci C

Benua Eropa seluruh wilayahnya berada pada bumi bagian utara. Benua afrika dan Asia wilayahnya terbagi menjadi 2 yaitu di wilayah utara dan selatan. Hanya benua Australia saja yang wilayahnya seluruhnya berada di bumi bagian selatan.

3. Kunci A

Penduduk benua Eropa dapat dibedakan menjadi 5 yaitu suku bangsa nordik, alpina, mediteran, slavia dan dinara. Sedangkan ras yang ada di benua amerika adalah ras eskimo dan indian. Dan penduduk di Benua Asia terdiri dari ras kaukasia, mongolia dan sebagian kecil negro. Penduduk benua afrika didominasi 70% oleh ras negroid.

4. Kunci D

Jelas. Tidak ada arti khusus untuk pilihan A,B dan C

5. Kunci A

Tidak ada pembagian wilayah barat pada benua amerika. Amerika latin merujuk pada wilayah di benua amerika yang sebagian besar penduduknya masih berbahasa spanyol dan portugis. Sedangkan anglo amerika adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan bagian dari Amerika di mana bahasa Inggris menjadi bahasa utama, atau memiliki hubungan sejarah, etnis, bahasa dan budaya dengan Inggris pada umumnya.

6. Kunci B

Jelas. Tidak ada pembahasan khusus untuk pilihan A, C dan D

7. Kunci A

Jelas. Sesuai dengan materi bahwa Alfred W Gener berasal dari Jerman.

8. Kunci B

Atlantik dan arktik adalah nama samudera di bumi. Sedangkan Benua Asia merupakan benua yang cukup padat penduduknya.

9. Kunci B

Antartika merupakan benua yang tidak berpenghuni. Sedangkan eropa dan afrika merupakan benua yang terdiri dari banyak negara didalamnya.

10. Kunci D

Sydney merupakan ibukota negara bagian New South Walles. Darwin merupakan ibukota teritorial australia utara. Dan melbourne merupakan ibukota negara bagian victoria.


B. Uraian

1. Batas wilayah Benua Asia sebelah utara adalah Samudra Arktik; batas sebelah selatan adalah Samudra Hindia; batas sebelah barat adalah Benua Eropa; dan batas sebelah timur adalah Samudra Pasifik

2. Penduduk benua Eropa dapat dibedakan menjadi 5 yaitu : Suku bangsa Nordik yang memiliki ciri-ciri bermata biru dan berambut sangat pirang yang tinggal di wilayah utara seperti Jerman, Belanda dan Semenanjung Skandinavia; suku bangsa Alpina, memiliki ciri-ciri bermata cokelat dan berambut pirang yang tinggal di wilayah tengah seperti Perancis, Swiss dan Belgia; suku bangsa Mediteran memiliki ciri bermata agak kecoklatan dan berambut hitam bergelombang yang tinggal di Italia, Yunani dan Spanyol; suku bangsa Slavia memiliki ciri bermata abu-abu dan biru serta berambut pirang agak keputihan yang biasa tinggal di wilayah Bulgaria, Slovakia dan Yugoslavia; terakhir suku bangsa Dinara yang memiliki ciri berambut gelap dan biasa tinggal di wilayah Rumania

3. Mesir memiliki 2 kota penting yang menjadi kota pelabuhan, yaitu Iskandariah yang merupakan kota terbesar kedua di Mesir dan kota pelabuhan utama serta Port Said yang menjadi kota pelabuhan di ujung utara Terusan Suez. Sementara itu Dua kota penting di Republik Afrika Selatan adalah Johannesburg yang merupakan kota terbesar di Republik Afrika Selatan dan menjadi pusat pertambangan, industri, dan perdagangan; serta Durban yang menjadi kota pelabuhan terbesar di wilayah Afrika Selatan.

4. Pertama, Benua Antartika dikelilingi oleh Samudra Antartika atau Southern Ocean. Kedua, Antartika merupakan benua yang tidak dihuni oleh manusia secara permanen karena hampir seluruh wilayahnya tertutup salju. Ketiga, Merupakan zona bebas yang artinya tidak dimiliki oleh siapapun.

5. Pecahan-pecahan Benua Gondwana:

  • Bagian barat bergeser terus ke arah barat menjadi Benua Amerika Selatan.
  • Bagian timur bergerak ke timur menjadi Benua Afrika.
  • Bagian yang lebih kecil di bagian timur terus bergerak ke arah timur laut dan menjadi India.
  • Satu bagian lagi terpecah menjadi dua, yaitu bagian timur terus bergerak ke arah timur laut, dan pecahan bagian barat terus bergerak ke arah selatan.

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post