Mengukur Luas |
Mengukur Luas
Untuk mengukur luas suatu bidang, pertama-tama kita perlu mengetahui bentuk bidang tersebut. Misalnya luas persegi panjang dapat diketahui dari sisi-sisinya (panjang x lebar), luas lingkaran dapat diketahui dari jari-jarinya (pi 𝝅 × kuadrat jari-jari). Berikut ini cara pengukuran luas beberapa bangun yang teratur bentuknya
1. Mengukur luas persegi dan persegi panjang
Mengukur luas bentuk persegi dan persegi panjang tidak bisa dilakukan secara langsung, namun pertama-tama mengukur panjang dan lebar sisi-sisi persegi tersebut.
Contoh:
Suatu bentuk persegi panjang panjangnya p = 50 cm, dan lebarnya l = 20 cm, maka luas bidang persegi panjang tersebut
Luas = p × l
= 50 cm × 20 cm
= 1.000 cm²
2. Mengukur lingkaran
Mengetahui luas bentuk lingkaran bisa dilakukan jika jari-jari atau diameter lingkaran tersebut sudah diketahui melalui pengukuran.
Contoh:
Suatu bentuk lingkaran diukur diameternya d = 20 cm atau jari-jari r = d/2 = 20/2 = 10 cm, maka luas bidang lingkaran tersebut
Luas = 𝝅 × r × r
= 3,14 × 20 cm × 20 cm
= 1.256 cm²