Soal Tentang Kalor

 
Soal Tentang Kalor

Soal Tentang Kalor

A. Pilihan Ganda

Pilihlah jawaban yang paling tepat dengan memberi tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D!

1. Satuan kalor dalam SI adalah ...

a. Kilokalori

b. Joule

c. Energi

d. Newton


2. Pernyataan berikut yang benar adalah ...

a. 1 kalori adalah kalor yang diperlukan 1 kg air untuk menaikkan suhunya sebesar 1°C

b. 1 kalori adalah kalor yang diperlukan 1 gram air untuk menaikkan suhunya sebesar 1°C

c. 1 kalori adalah kalor yang diperlukan 1 kg air untuk menaikkan suhunya sebesar 100°C

d. 1 kilokalori adalah kalor yang diperlukan oleh 1 kg air untuk menaikkan suhunya sebesar 100°C


3. Bentuk energi yang pindah karena adanya perbedaan suhu disebut ...

a. Kalori

b. Kalor

c. Radiasi

d. Konduksi


4. Suatu benda jika diberi kalor akan mengalami ....

a. Perubahan wujud dan massa zat

b. Perubahan ukuran dan massa zat

c. Perubahan suhu dan wujud zat

d. Perubahan suhu dan ukuran zat


5. Satu kilokalori setara dengan ....

a. 0,42 × 103 joule

b. 4,2 × 103 joule

c. 42 × 103 joule

d. 420 × 103 joule


B. Uraian

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!

1. Jelaskan peristiwa jika air dingin dicampur dengan air panas!

2. 4 Kg besi dipanaskan dari suhu 20°C hingga 70°C. Kalor jenis besi 460 J/Kg°C. Berapa energi yang diperlukan untuk memanaskan besi tersebut?


Kunci Jawaban

A. Pilihan Ganda

1. (B) Joule

2. (B) 1 kalori adalah kalor yang diperlukan 1 gram air untuk menaikkan suhunya sebesar 1oC

3. (B) Kalor

4. (C) Perubahan suhu dan wujud zat

5. (B) 4,2 × 103 joule


B. Uraian

1. Jika air panas dan air dingin dicampur maka air dingin akan menerima kalor dari air panas sehingga suhu air dingin naik dan air panas akan melepas kalor sehingga suhu menjadi turun

2. Diketahui : 

Massa besi m = 4 kg

Selisih besi Δt = 70°C – 20°C = 50°C

Kalor jenis besi c = 460 J/kg°C

Jadi energi yang diperlukan sebesar

Q = m c Δt

 = (4 kg)( 460 J/kg°C)(50°C)

 = 92.000J

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post