Merancang Isi Informasi Teks Karya Ilmiah

 
Merancang Isi Informasi Teks Karya Ilmiah

Merancang Isi Informasi Teks Karya Ilmiah

Pada kegiatan pembelajaran ini, Anda akan belajar merancang teks Karya ilmiah. Pada modul sebelumnya, Anda sudah pernah melakukan kegiatan merancang sebuah teks. Cobalah renungkan sejenak, apakah Anda masih ingat apa yang dimaksud dengan kegiatan merancang? Apakah Anda mengatakan bahwa merancang adalah merencanakan sesuatu atau membuat rencana tentang sesuatu? Atau, apakah jawaban Anda bahwa merancang merupakan membuat rencana tentang sesuatu yang akan dikembangkan atau dikerjakan lebih lanjut? Atau apakah jawaban Anda tentang pengertian merancang adalah membuat kerangka atau garis-garis besar tentang sesuatu yang akan dikembangkan lebih lanjut? 

Jika jawaban Anda sesuai dengan salah satu alternatif yang telah dikemukakan di atas, bagus dan selamat. Berarti setidak-tidaknya Anda sudah memahami apa yang dimaksud dengan merancang. Namun, seandainya Anda belum juga dapat menjawabnya, janganlah berkecil hati karena kita akan membahasnya pada bagian berikut ini. 

Di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dijelaskan bahwa merancang adalah mengatur atau merencanakan sesuatu. Dengan demikian, yang dimaksud dengan merancang isi teks karya ilmiah adalah merencanakan pokok-pokok pikiran yang akan dikembangkan menjadi sebuah teks karya ilmiah yang sesuai dengan struktur teks karya ilmiah. Dengan kata lain, merancang di sini maksudnya sama dengan menyusun kerangka teks Karya ilmiah sesuai dengan strukturnya.

Setelah kita memahami pengertian merancang, maka kita perlu juga memahami langkah-langkah merancang sebuah teks karya ilmiah. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

1. Menentukan Topik 

Pilihlah topik karya ilmiah yang menarik dan bermakna. Artinya, topik yang akan kita pilih harus menarik untuk dibaca dan didiskusikan, serta bermanfaat untuk para pembaca. Selain itu, materi tentang topik yang akan kita tulis harus yang kita kuasai, mudah dicarikan datanya, dan mudah dikembangkan.

2. Menyusun Kerangka Teks

Susunlah kerangka teks sesuai dengan struktur teks karya ilmiah dalam hal ini jenis makalah, yakni pendahuluan, isi, dan penutup. Misalnya, tentang Bagaimana Meningkatkan Minat Baca Siswa terhadap Karya Sastra Indonesia. Cobalah Anda buat kerangka atau rancangan mengenai topik tersebut. Berpikirlah dengan tenang dalam menuliskan rancangannya pada buku catatan Anda atau pada selembar kertas. Hindarilah pemikiran tentang apakah jawaban yang Anda berikan belum benar atau salah. Kita dapat belajar dari kesalahan kita. Oleh karena itu, tuliskanlah yang ada di dalam pikiran Anda.

Nah bagaimana? Sudahkah Anda selesai menuliskan rancangan teks karya ilmiah Bagaimana Meningkatkan Minat Baca Siswa terhadap Karya Sastra Indonesia? Bila sudah cobalah Anda cocokkan jawaban Anda dengan kerangka di bawah ini. 

Rancangan/ kerangka karya ilmiah (makalah) 

Topik: Meningkatkan Minat Baca Siswa terhadap Karya Sastra Indonesia

A. Pendahuluan

  1. Latar Belakang
  2. Ruang lingkup
  3. Perumusan masalah
  4. Tujuan

B. Kajian Teori

  1. Teori tentang membaca
  2. Teori tentang karya sastra Indonesia

C. Pembahasan

Pembahasan tentang bagaimana cara meningkatkan minat baca siswa terhadap karya sastra

D. Kesimpulan dan Saran

Mempresentasikan Rancangan Teks Karya Ilmiah 

Setelah Anda membuat rancangan teks karya ilmiah, coba presentasikan hasil pekerjaan tersebut secara bergantian di depan kelas untuk ditanggapi teman-teman.

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam presentasi adalah sebagai berikut!

1. Siapkan alat peraga seperti laptop dan LCD!

2. Siapkan rancangan teks karya ilmiah yang telah dibuat dalam bentuk powerpoint!

3. Gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar ketika presentasi

4. Bagi pendengar, tanggapi rancangan teks karya ilmiah tersebut untuk bahan perbaikan.

Merevisi Rancangan Teks Karya Ilmiah

Setelah Anda mempresentasikan rancangan teks karya ilmiah yang telah dibuat, tentu sekarang sudah mendapat masukan dari teman-teman untuk perbaikan rancangan teks karya ilmiah tersebut. Sekarang coba Anda perbaiki rancangan teks karya ilmiah tersebut dengan memerhatikan masukan dari teman-teman, ejaan, dan tanda baca yang digunakan dalam rancangan tersebut.

Post a Comment

To be published, comments must be reviewed by the administrator.

Previous Post Next Post